BERITA TERKINIKutai TimurSangatta

Asti Mazar Hadiri Pelantikan Ketua GOW dan Pengambilan Sumpah Anggota PAW DPRD Kutim

SANGATTA,deltamahakam.co.id-Wakil Ketua I DPRD Kutai Kutai Timur (Kutim), Asti Mazar hadiri pelantikan ketua dan pengurus Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kutim dan pengucapan sumpah/janji Penggantian Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kutim Ubaldus Badu, Kamis (13/10/2022).

Pelantikan pengurus GOW Kutim berlangsung di Ruang Meranti, Kantor Bupati Kutim, Bukit Pelangi.

Asti Mazar dalam kesempatan itu sekaligus memberikan ucapan selamat kepada Tirah Satriani yang kembali dilantik secara resmi sebagai ketua organisasi tersebut, masa bhakti 2021-2026.

“Selamat kepada Ibu Tirah Satriani sukses selalu menyertai,” pinta Asti Mazar dalam sebuah unggahan.

Usai menghadiri pelantikan pengurus GOW Kutim, Asti Mazar di hari yang sama menghadiri agenda pengucapan sumpah/janji PAW anggota DPRD Kutim Ubaldus Badu, sisa masa jabatan 2019-2024.

Ubaldus Badu merupakan politisi Partai Nasdem, ia dilantik Ketua DPRD Kutim Joni menggantikan almarhumah Kamsiah Rahman yang beberapa waktu lalu tutup usia. Prosesi pengucapan sumpah/janji dilaksanakan di Ruang Sidang Utama Sekretariat DPRD Kutim, Bukit Pelangi. (dm5).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button