BERITA TERKINIKutai Timur

Selain Mahir Berperang, Personil Satgas TMMD Ke 117 Kodim 0909/Kutai Timur Juga Pintar Dalam Ilmu Agama

"Pratu Divo begitu paham dan hafal dalam menyampaikan khotbah Jumat yang di hadiri oleh para personil Satgas TMMD ke 117 dan warga muslim Desa Suka Maju," pungkas Pasiter.

KUTAI TIMUR,deltamahakam.co.id-Selain mahir berperang dan bertukang, Personil Satgas TMMD ke 117 Kodim 0909/Kutai Timur ternyata juga mahir dalam hal ilmu agama, “ini memang sudah tertanam sejak dini oleh para prajurit TNI khususnya yang sedang melaksanakan tugas TMMD ke 117 ini,” jelas Kapten Inf Arif Safardiyatno di saat selesai melaksanakan sholat Jumat di Masjid Baiturahman Desa Suka Maju Kecamatan Kongbeng.

Arif Safardiyatno mencotoh Pratu Divo yang merupakan salah satu personil Satgas TMMD ke 117 Kodim 0909/Kutai Timur yang memiliki kemampuan dalam hal ilmu agama ini. Hal tersebut dibuktikan pula oleh Pratu Divo saat memberikan khotbah pada saat sholat Jumat di masjid Baiturrahman, Desa Suka Maju, Kecamatan Kongbeng.

“Pratu Divo begitu paham dan hafal dalam menyampaikan khotbah Jumat yang di hadiri oleh para personil Satgas TMMD ke 117 dan warga muslim Desa Suka Maju,” terang Sang Pasiter.

Dikatakan Arif Safardiyatno, prajurit TNI itu tidak hanya lihai dan mahir menggunakan senjata, tapi juga mahir dalam memberikan khotbah agama.

“Karena memang kami didik untuk bisa melakukan semua hal itu dilakukan karena kami sudah terlatih dan terbiasa jadi pada saat memberikan khotbah tidak lagi canggung ataupun grogi,” ucap Kapten Inf Arif Safardiyatno.(Kodim0909/KTM).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button