Covid-19KALTIMKutai Timur

Sebanyak 50 Warga Binaan Koramil 0909-03/Muara Wahau,Menerima Serbuan Vaksin Mulawarman Tangguh Bersama

Salah satu warga yang telah divaksin,menunjukkan sertifikat vaksinasi dan menerima bantuan sembako yang diserahkan oleh Anggota Babinsa yang sedang bertugas,Kamis(10/3/2022).

KUTAI TIMUR,deltamahakam-Dengan tajuk kegiatan “Serbuan Vaksin Mulawarman Tangguh Bersama”,
kemarin,tepatnya Kamis,(10/3/2022) bertempat di pelataran depan halaman Makoramil 0909-03/Muara Wahau telah diberlangsungkan giat vaksinasi kepada warga masyarakat binaan Koramil 0909-03/Muara Wahau.

Danramil 0909-03/Muara Wahau,Kapten Inf Sajani Lumbantoruan menerangkan,bahwa sebanyak 50 warga telah divaksin dosis tahap Ke-2 dengan jenis vaksin Sinovac dalam kegiatan tersebut, setelah sebelumnya peserta vaksin melakukan pendaftaran dan verifikasi.Kemudian Nakes (Tenaga Kesehatan) Puskesmas PKM Muara Wahau yang berjumlah 11 orang,melakukan Skrining kepada peserta vaksin dengan anamnesa dan pemeriksaan fisik untuk mengecek kondisi kesehatan dan mengindetifikasi penyakit penyerta (komorbid). Jika dalam pemeriksaan tersebut calon penerima vaksin sehat, maka vaksinasi dapat diberikan.

Lanjut Ia menambahkan,Pemberian vaksin COVID-19 yang dilakukan oleh 2 orang Vaksinator kepada penerima vaksin dilakukan secara aman sesuai protokol kesehatan.Selanjutnya petugas akan mencatat hasil vaksinasi dan penerima vaksin diobservasi selama 30 menit untuk memantau kemungkinan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI). Setelahnya, penerima vaksin akan memperoleh kartu vaksinasi serta diproses untuk pendaftaran vaksin ketahap berikutnya.Jika empat alur tahapan tersebut telah dilalui,peserta vaksinasi dapat segera pulang ke rumah seusai divaksin.

“Sesuai instruksi Dandim 0909/Kutai Timur Letkol ZCI Heru Aprianto,kami prajurit Koramil 0909-03/Muara Wahau telah melaksanakan giat vaksinasi TNI guna mendukung program pemerintah untuk melawan virus Covid 19.Dalam kegiatan tersebut,saya menurunkan 12 anggota Babinsa (Bintara Pembina Desa) untuk berkoordinasi dengan Nakes dan memastikan acara giat vaksinasi tersebut berlangsung aman,tertip serta tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat “ucapnya.

Lagi katanya ” Ayo daftarkan diri untuk divaksin,karena vaksinasi bertujuan untuk memberikan kekebalan spesifik terhadap suatu penyakit tertentu sehingga jika suatu saat terpapar penyakit tersebut maka hanya akan mengalami gejala yang ringan. Sebaliknya, apabila tidak melakukan vaksinasi maka tidak akan memiliki kekebalan tubuh yang spesifik terhadap penyakit yang seharusnya dapat dicegah dengan pemberian vaksin tersebut. Apabila cakupan vaksinasi tinggi dan merata, maka akan terbentuk suatu kekebalan kelompok (herd immunity). Selain itu, vaksinasi Covid-19 juga dapat menjaga produktivitas dan mengurangi dampak sosial serta ekonomi “tutup Kapten Inf Sajani Lumbantoruan.(dm1)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button