BERITA TERKINIKutai TimurLintas Daerah

Tahun Ini,Sangkulirang dan Sandaran Kebagian Program Multiyears – Bupati Tegaskan Anggaran Pembangunan Capai Rp 4,4 Triliun

Ardiansyah Sulaiman ; Bapak ibu saudara sekalian saya ingin menyampaikan terkait dengan skema APBD kita bahwa peraturan perundang-undangan ini mengamanatkan kepada kita terutama penyelenggara pemerintah anggaran pembangunan itu harus lebih besar daripada anggaran yang lain.

KUTAI TIMUR,deltamahakam.co.id-Bupati Kutai Timur Drs.H.Ardiansyah Sulaiman,M.Si menegaskan bahwa setiap kecamatan di Kutim bakal mendapatkan sentuhan program pembangunan. Hal tersebut juga disampaikan orang nomor satu di Pemkab Kutim tersebut saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan kawasan pesisir, yakni Sangkulirang dan Sandaran yang disatukan di Gedung Serba Guna, Kecamatan Sangkulirang, Jumat (24/2/2023).

“Saya sampaikan bahwa untuk Kecamatan Sangkulirang tahun 2023 ini Insyaallah akan ada Rp 23,5 miliar yang akan nanti disampaikan kepada Sangkulirang untuk kegiatan program pembangunan dan lain-lain. Kecamatan Sandaran ada Rp 67,6 miliar pada tahun 2023 ini,” sebut Bupati saat membuka Musrenbangcam.

Untuk biaya pembangunan di dua kecamatan ini menggunakan skema multiyears atau tahun jamak. Kedua kecamatan ini saling mendukung. Pertama pembangunan Jalan Tanjung Manis sampai susuk bakal di cor beton dan segera dimulai tahun ini sepanjang 6 kilometer menghubungkan Sangkulirang dan Sandaran. Berikutnya juga ada jalan menghubungkan Manubar sepanjang 27 kilometer.

“Bapak ibu saudara sekalian saya ingin menyampaikan terkait dengan skema APBD kita bahwa peraturan perundang-undangan ini mengamanatkan kepada kita terutama penyelenggara pemerintah anggaran pembangunan itu harus lebih besar daripada anggaran yang lain “ucapnya.

Dan oleh Bappeda dihitung, dari anggaran belanja total pembangunan kita di tahun 2023 ini, dari Rp 5,9 triliun untuk belanja pembangunan. Sebesar Rp 4,483 triliun atau 75,84 persen adalah untuk program pembangunan, jadi cukup tinggi. Sementara belanja pegawainya itu Rp 1,428 triliun atau 24,6 persen. Jadi masih on the track (di jalur yang benar, red). Artinya ya tidak ada ini belanja pegawai lebih tinggi,” jelasnya.

Walaupun pemberian tambahan penghasilan untuk kesejahteraan pegawai sudah lebih tinggi dari sebelumnya.(*/Kominfo Kutim)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button