BERITA TERKINISangatta

Kadis PUPR Kutim ; Proyek Multiyears Sangat Dibutuhkan Masyarakat

"Program infrastruktur yang diusung oleh Bapak Bupati ini luar biasa, agar semua jalan antar kecamatan ini terkoneksi. Jadi betul-betul harapan masyarakat agar cepat terlaksana," tutur Muhammad Muhir.

SANGATTA,deltamahakam.co.id-Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kutai Timur (Kutim) Muhammad Muhir menyatakan, masyarakat sangat berharap pada proyek infrastruktur jalan dengan skema multiyears yang siap dilaksanakan tahun ini.

Pasalnya, pembangunan infrastruktur jalan bertujuan untuk meningkatkan konektivitas antar kecamatan, sekaligus sebagai pemerataan hasil pembangunan untuk menunjang ekonomi kerakyatan.

“Ini sangat diharapkan masyarakat, berkaitan dengan konektivitas dan ekonomi masyarakat,” ujar Muhammad Muhir, Senin (3/4/2023).

Pemkab Kutim menggelontorkan sekira Rp1,3 triliun untuk program infrastruktur dengan sistem tahun jamak atau multiyears. Skema pembayaran, pada ABPD Murni 2023, APBD Perubahan 2023 dan APBD Murni 2024.

“Program infrastruktur yang diusung oleh Bapak Bupati ini luar biasa, agar semua jalan antar kecamatan ini terkoneksi. Jadi betul-betul harapan masyarakat agar cepat terlaksana,” tutur Muhammad Muhir.

Muhammad Muhir mengatakan, peningkatan infrastruktur jalan menjadi salah satu program prioritas Bupati Kutim guna mendukung konektivitas antar kecamatan.

“Beliau (Bupati) berharap semasa kepemimpinannya koneksi antar kecamatan ini clear, setelah antar kecamatan selesai baru kita menyisir antar desa. Ini yang beliau tekankan kepada PU,melalui saya selaku Kadis” tukasnya.

Di lain sisi, Muhammad Muhir meminta semua kontraktor yang ikut lelang proyek dengan sistem multiyears atau tahun jamak, betul-betul profesional dan memiliki kemampuan keuangan alias bonafit.

Hal tersebut dinilai penting agar kontraktor setelah menang tender bisa langsung bekerja, tanpa perlu menuggu uang dari pemerintah.

“Namanya multiyears itu memang kontraktornya harus siap dulu mengerjakan, pembayarannya kan bertahap. Kita berharap mendapatkan kontraktor yang betul-betul profesional dan memiliki kemampuan dari segi finansial,” ujar Muhammad Muhir. (dm5).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button