ADVERTORIALPemkab Kutim

Penari Adat Kutai Timur Memukau di Peringatan Hari Koperasi Nasional ke-77

SANGATTA,deltamahakam.co.id-Acara peringatan Hari Koperasi Nasional ke-77 yang berlangsung di Smesco Convention Hall, Jakarta, pada Jumat (12/7/2024), diwarnai dengan penampilan delapan penari adat dari Kutai Timur. Dengan mengenakan busana adat Dayak, para penari mempesona hadirin melalui tarian adat Wehea Lom Plai dari Kecamatan Muara Wahau.

Sekretaris Kabupaten Kutai Timur, Rizali Hadi, yang hadir mewakili Bupati Kutim, menerima penghargaan atas kontribusi daerah dalam mendukung koperasi dan kewirausahaan. “Kami membawa para penari ini sebagai bagian dari promosi pariwisata dan kebudayaan daerah kami,” ucap Rizali, menekankan pentingnya mendukung kreativitas dan inovasi pemuda daerah.

Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan Lilo, mantan anggota Kla Project, yang berhasil menyemangati peserta. Selain itu, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kutim, Teguh Budi Santoso, bersama pejabat lainnya, menunjukkan dukungan penuh terhadap pengembangan sektor koperasi di wilayah tersebut.

Perayaan semakin meriah dengan pameran UMKM yang melibatkan berbagai instansi dari seluruh Indonesia. “Kegiatan ini tidak hanya mempromosikan koperasi, tetapi juga menjadi kesempatan bagi para pengusaha muda untuk memperkenalkan produk mereka dan mendapatkan dukungan lebih luas,” ucap Teguh Budi Santoso.

Semangat koperasi dan kewirausahaan yang terpancar dari peringatan Hari Koperasi Nasional ke-77 diharapkan dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif terhadap pertumbuhan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat Indonesia. (Adv)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button