Kadis PUPR Kutim ; Jalan Poros Kabo yang Rusak Akan Segera di Kerjakan!
Kadis PUPR Kutim Muhir menyebutkan, nantinyapun setelah melakukan perbaikan jalan, pihaknya akan terus memantau kondisi jalan tersebut.
SANGATTA,deltamahakam.co.id-Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kutai Timur atas Instruksi Bupati Kutai Timur Drs.H.Ardiansyah Sulaiman,M.Si terus melakukan perbaikan ruas Jalan berlubang di beberapa wilayah di Kota Sangatta.Perbaikan ini dilakukan karena adanya laporan serta keluhan dari masyarakat serta pantauan langsung dari Bupati.
Bupati Kutai Timur melalui Dinas PUPR Kutim saat di konfirmasi melalui sambungan telepon,Jumat (12/7/2024) Kadis PUPR Kutim Muhammad Muhir telah mengambil langkah cepat guna mencegah terjadinya kecelakaan kendaraan karena rusaknya kondisi jalan,salah satunya di Jalan Poros Kabo,Desa Swarga Bara,Kec.Sangatta Utara.
“Perbaikan ini akan terus kami lakukan. Bahkan kami sudah melakukan pemetaan lokasi kerusakan jalan di Kota Sangatta, untuk Jalan Poros Kabo akan dikerjakan dalam waktu dekat ini,karena Jalan tersebut telah masuk dalam proyek penganggaran murni tahun 2024” ucap Muhir.
Kadis PUPR Kutim Muhir menyebutkan, nantinyapun setelah melakukan perbaikan jalan, pihaknya akan terus memantau kondisi jalan tersebut.
“Dan nanti pasca pengerjaan, jalan ini akan terus dipantau oleh Dinas PUPR Kutim. Hal ini dilakukan agar masyarakat yang melewatinya merasa nyaman,” imbuhnya.
Lanjut ditambahkannya kegiatan perbaikan jalan merupakan salah satu respon cepat Dinas PUPR Kutim untuk memperhatikan infrastruktur yang ada di Kota Sangatta.
“Perbaikan ruas jalan yang rusak di Kota Sangatta telah mulai dilakukan Dinas PUPR Kutim sejak awal tahun 2021 ini. Kami juga akan prioritaskan mana jalan rusak yang menjadi tanggungjawab kami,” tutup Kadis PUPR Kutim.(Adv/dm1)