BERITA TERKINIKALTIMKutai Timur

Wabup Kutim Kasmidi Bulang Meresmikan Air Terjun Embung Lemun Sebagai Salah Satu Objek Wisata di Kutai Timur

Wabup Kasmidi Bulang bersama Anggota DPRD Kutim Arang Jau, Plt.Camat Muara Wahau Marlianto, Kepala Adat Dayak Wehea, perwakilan perusahaan PT Sinar Mas, PT DSN serta undangan lainnya,(28/3/2022).

KUTAI TIMUR,deltamahakam-Dalam kunjungan kerjanya guna meresmikan salah satu destinasi wisata di Kec.Muara Wahau, Wabup Kutim DR.H.Kasmidi Bulang,S.T.,M.M,diberi gelar kehormatan oleh Kepala Adat Masyarakat Dayak Wehea dengan gelar kehormatan Hega Tung Ding Tlea.Gelar yang diterima Wabup tersebut memiliki arti sosok pria tangguh,gagah serta memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat.Sebelum acara pemberian gelar kehormatan dilangsungkan,terlebih dahulu dilakukan ritual adat oleh Kepala Adat Ledjie Be Lelang Song dalam menyambut kedatangan Wabup beserta rombongan guna meresmikan salah satu objek wisata Air Terjun Embung Lemun yang berada di Desa Bea Nehas,KM.65 ,Narkata Rimba Kec.Muara Wahau,Kab.Kutai Timur,Senin,(28/3/2022).

Dalam keterangannya,Wabup Kasmidi Bulang mengatakan,sebelumnya Ia sudah pernah melakukan kunjungan ke Air terjun Embang Lemun,tetapi keadaannya masih terkendala dikarenakan jalan yang menuju kelokasi air terjun becek dan tergenang air.Tetapi sekarang Ia datang lagi guna meresmikan air terjun Embung Lemun untuk dijadikan sebagai salah satu objek wisata yang ada di Kutai Timur serta dilanjutkan dengan pemotretan dan pembuatan video oleh para model dengan memakai busana Batik Wakaroros karya dari perancang busana Lia Afif,kini Air Terjun Embung Lemun sudah ada anak tangga untuk menyusurinya.Dalam tahun ini akan dilanjutkan dengan pembangunan gazebo dan rest area.

Lebih lanjut Wabub menambahkan,guna menunjang air terjun Embung Lemun menjadi tempat pariwisata,kedepannya Wabup akan mengupayakan agar dikoordinasikan dengan pihak perusahaan-perusahaan dalam program CSR (Corporate Social Responsibility).Karena menurutnya objek pariwisata air terjun Embung Lemun selain mampu meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah),dan juga akan dijadikan bentuk wisata yang bertanggungjawab terhadap kelestarian area yang masih alami (natural area), memberi manfaat secara ekonomi dan mempertahankan keutuhan budaya bagi masyarakat setempat,tandas Wabup Kasmidi Bulang yang kini juga menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kutim.

Untuk diketahui,Pada tanggal 13 April 2022,Kab.Kutai Timur akan turut serta dalam pergelaran Fashion Week yang diadakan di Jakarta (Jakarta Fashion Week) dengan menampilkan Busana  Corak Batik Wakaroros buah karya dari pengerajin asal Kutim dan didesain menjadi busana pakaian oleh karya perancang busana Lia Afif.(dm1)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button