BERITA TERKINIKutai Timur

Kades dan Warga Masalap Raya Swadaya Buat Jembatan Darurat dari Bambu

Tak Kunjung Diperbaiki, Buat Jembatan Darurat dari Bambu, Kades Masalap Raya: Tidak Ada Rotan Akar Pun Jadi

KUTAI TIMUR,deltamahakam.co.id-Tidak ada rotan akar pun jadi, itulah kalimat pertama yang disampaikan Kepala Desa Masalap Raya, Raya Haris Wandi saat bergotong royong di depan kantornya, Jalan Ketapang 2. Pria yang karib disapa Haris itu bersama warganya membuat jembatan darurat agar para pelajar serta warga sekitar dapat melintas.

Jembatan yang dominan terbuat dari bambu tersebut merupakan akses penghubung antara RT 01 dan RT 06, Desa Masalap Raya, Kecamatan Rantau Pulung, Kutai Timur. Jembatan yang dibuat ini tampaknya hanya bisa dilalui oleh pejalan kaki.

“Tidak ada rotan akar pun jadi, yang menjadi arah utama dalam beraktivitas masyarakat dan juga pemerintah desa, akhirnya untuk sementara kita lakukan pembuatan jembatan dari bambu sambil menunggu perintah daerah untuk memberikan saran atau pun pembagunan jembatan yang layak untuk dilalui masyarakat,” ucap Haris kepada deltamahakam.com di lokasi, Senin (14/8/2023).

Sejauh ini, kata Haris, belum ada komentar atau tindakan yang mengarah kepada pembagunan jembatan tersebut, padahal sudah berkali-kali diusulkan.

“Kami bersama pemerintah desa dan RT terkait, sudah beberapa kali mengusulkan ke kabupaten tetapi belum terealisasi sama sekali, akhirnya kami mengambil langkah sementara untuk pembuatan jembatan dari bambu agar bisa di manfaatkan untuk sementara sambil menunggu respon dari pemerintah daerah,” jelas Haris.

Lanjut haris “dari tahun 2017 sejak pemekaran desa, sudah menjadi skala perioritas Musrenbang tingkat desa. Sering kali dibahas atau diusulkan tetapi belum ada respon sama sekali dari pemerintah daerah maupun pusat,” tutupnya. (dm5).

Reporter: Husaini

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button